Mobil Listrik Neta V, Debut di Indonesia dalam Acara GIIAS 2023

Posted on

Mobil listrik Neta V yang sangat menarik ini sudah resmi meluncur di Indonesia dalam acara Gaikindo International Auto Show atau GIIAS 2023. Merk Neta mungkin masih lumayan asing bagi masyarakat di Indonesia. Hal tersebut karena Neta sendiri merupakan merek mobil yang baru debut di Indonesia dalam acara GIIAS 2023.

Neta sendiri sudah resmi masuk ke pasaran Indonesia di bawah naungan PT Neta Auto Indonesia atau NAI. Untuk mengawali karirnya di Indonesia, tahun ini Neta menjual model V untuk para konsumen yang tertarik dengan kendaraan listrik. Mobil tersebut bersaing dalam segmen mobil listrik murni berjenis Sport Utility Vehicle atau SUV.

Kehadiran mobil listrik baru ini pastinya akan semakin meramaikan persaingan kendaraan elektrik di Indonesia, Dalam acara GIIAS 2023 sendiri, sebenarnya Neta menghadirkan tiga mobil listrik sekaligus. Ketiganya yaitu Neta V, U dan S yang pastinya memiliki spesifikasi menarik. Kali ini kita akan fokus pada pembahasan spesifikasi Neta V.

Mobil Listrik Neta V
neta.co.id

Daftar Isi Artikel

Spesifikasi Mobil Listrik Neta V yang Menarik

Neta V hadir dengan panjang 4.070 mm, tinggi 1.540 mm dan lebar 1.690 mm. Menariknya, desain mobil ini terinspirasi dari lumba-lumba atau Dolphin Streamline. Bagian depannya bersih tanpa kisi-kisi rille serta sudah menggunakan lampu utama yang terintegrasi LED DRL. Sehingga pastinya pencahayaannya akan sangat maksimal.

Sementara itu, pada bagian belakangnya ada stop lamp berdesain seperti huruf Y miring yang juga sudah menggunakan LED. Dari bagian samping Anda akan melihat penggunaan pelek alloy 16 inci dengan ban berukuran 185/55. Untuk pilihan warnanya juga beragam yaitu white storm, sky blue, moonlight green,midnight gray dan sakura pink.

Interior

Beralih pada bagian Interiornya yang terlihat modern dengan desain dashboard yang bersih. Mobil listrik Neta V ini mampu menampung 5 penumpang dengan jok kulit berteknologi zeo gravity yang nyaman. Neta V juga menawarkan bagasi yang cukup luas berkapasitas 335 liter. Anda pun bisa memperluasnya dengan melipat mobil belakang.

Interior mobil listrik ini juga memiliki berbagai fitur canggih untuk kenyamanan pengendara. Mulai dari head unit 14,6 inci yang bisa Anda sambungkan dengan smartphone. lalu terdapat fitur kamera parkir, instrumen digital 12 inchi, HEPA N95 grade filter untuk menyaring partikel kecil, 2 USB port dan fitur lainnya.

Neta V tidak hanya menawarkan desain yang menarik, tetapi juga dibekali dengan berbagai fitur canggih yang membuat pengalaman berkendara semakin menyenangkan. Head unit 14,6 inci-nya sangat intuitif dan bisa terhubung dengan smartphone. Fitur kamera parkir juga sangat membantu saat memarkir mobil di tempat yang sempit. Instrumen digital 12 inci memberikan informasi yang lengkap dan mudah dibaca. Sehingga, merasa seperti sedang mengendarai mobil masa depan.

Performa

Mobil listrik Neta V menggunakan baterai berkapasitas 40,7 kWh yang mampu menempuh jarak hingga 401 km dalam kondisi terisi penuh. Pengecasannya tersedia tipe AC 6,6 kW dan tersedia pula colokan DC fast charging 100 kW. Sementara itu motor elektriknya mampu menghasilkan tenaga 70 kW atau 93 hp dan torsi 150 Nm.

Menariknya mobil ini memiliki fitur Vehicle to Load atau V2L yang membuatnya bisa menjadi generator. Hal tersebut tentunya sangat penting terutama ketika kita sedang sangat membutuhkan suplai listrik. Bahkan dengan fitur tersebut mobil ini mampu menyuplai listrik hingga 3.300 watt yang pastinya bisa kita manfaatkan.

Demikianlah pembahasan mengenai spesifikasi singkat mobil listrik Neta V. Dalam gelaran GIIAS 2023, mobil listrik ini dijual dengan harga spesial Rp 379 juta. Harganya yang berada di angka dibawah Rp 400 juta ini memang lebih murah jika dibandingkan dengan kompetitornya.